close

29 Mei 2013

Analisa Tekhnikal Dan Fundamental

Dalam melakukan transaksi mata uang tidak terlepas dari kepiawaian kita untuk melakukan analisis. Analisis ini penting dilakukan untuk menentukan arah pergerakan dari mata uang itu. Ada 2 metode analisis yaitu analisis Tekhnikal dan analisis Fundamental


Analisis Teknikal
 
Analisis Teknikal merupakan sebuah analisis tentang pergerakan harga mata uang yang didasarkan dari pergerakan harga mata uang itu sendiri di masa lampau.

Analisa Teknikal mempunyai 3 prinsip dasar pemikiran:

1. Market Price Discount Everything
Yaitu harga yang tercermin dari chart atau grafik telah menggambarkan semua faktor yang mempengaruhi pasar.

2. Price Moves in Trend
Yaitu pergerakan harga tidak bergerak secara acak melainkan berlangsung dalam satu pola (trend) tertentu dan akan terus berlangsung sampai ada tanda-tanda bahwa pola pergerakan ini berhenti dan berbalik arah.


3. History Repeats it Self
Yaitu ada kecenderungan kuat bahwa perilaku para investor dan pelaku pasar di masa lalu adalah sama dengan masa kini dalam menyikapi berbagai informasi yang mempengaruhi pasar.

Analisis Fundamental

Analisis Fundamental adalah analisis yang didasarkan pada situasi dan kondisi ekonomi, politik dan keamanan secara global. Informasi maupun berita-berita yang berhubungan baik secara langsung dengan situasi perekonomian dapat digunakan sebagai indikator yang cukup penting. Beberapa faktor fundamental yang digunakan untuk melakukan analisa dan perlu dicermati adalah sebagai berikut:

1.      Tingkat suku bunga (interest rate).
2.      Balance of Payment (BOP).
3.      Producer Price Index (PPI input).
4.      Consumer Price Index (CPI).
5.      Retail Sales.
6.      Non Farm Payrolls
7.      Gross Domestic Product (GDP)

Tidak ada komentar: